Londa
Londa adalah tempat pekuburan dinding berbatu dan patung - patung (tau-tau). Di dalamnya terdapat gua dengan
banyak tengkorak kepala manusia. obyek wisata Londa yang berada di desa Sandan Uai Kecamatan Sanggalangi' dengan jarak
7 km dari kota Rantepao, arah ke selatan, adalah kuburan alam purba. Gua yang tergantung itu, menyimpan
misteri yakni erong puluhan banyaknya, dan penuh berisikan tulang dan tengkorak para leluhur, tau-tau. Tau-tau
adalah pertanda bahwa telah sekian banyak putra-putra Toraja terbaik telah di makamkan melalui upacara adat
tertinggi di wilayah Tallulolo.
Gua-gua alam ini penuh dengan panorama yang menakjubkan -/+ 1.000 m jauh ke dalam, Kuburan alam purba ini di lengkapi dengan sebuah ' Benteng Pertahanan '. Patabang Bunga yang bernama Tarangenge, yang terletak di atas punggung gua alam ini. obyek ini sangat mudah dikunjungi, oleh karena sarana dan prasarana jalannya baik. Satu hal perlu diingat bahwa seseorang yang berkunjung ke obyek ini, wajib memohon izin dengan membawa sirih pinang, atau kembang. Sangat tabu/pamali (dilarang keras) untuk mengambil atau memindahkan tulang, tengkorak, atau mayat yang ada dalam gua ini
Gua-gua alam ini penuh dengan panorama yang menakjubkan -/+ 1.000 m jauh ke dalam, Kuburan alam purba ini di lengkapi dengan sebuah ' Benteng Pertahanan '. Patabang Bunga yang bernama Tarangenge, yang terletak di atas punggung gua alam ini. obyek ini sangat mudah dikunjungi, oleh karena sarana dan prasarana jalannya baik. Satu hal perlu diingat bahwa seseorang yang berkunjung ke obyek ini, wajib memohon izin dengan membawa sirih pinang, atau kembang. Sangat tabu/pamali (dilarang keras) untuk mengambil atau memindahkan tulang, tengkorak, atau mayat yang ada dalam gua ini